Penyelenggara Kursus Akuntansi Berkualitas dan Penyedia SOP Akuntansi Keuangan + Accounting Tools untuk meningkatkan Efektifitas dan Efisiensi BISNIS Anda.
Sahabatku,
Bagi sebuah perusahaan, membangun dan menyusun Standar
Operating Procedure (SOP) adalah merupakan wujud dari komitmen untuk dapat
mencapai perusahaan yang efektif dan efisien.
Mengapa hal ini sangat penting ?
Dalam upaya efisiensi, perusahaan akan melakukan
penetapan atas batasan operasional yang tepat dan menentukan sebuah alur yang
telah didesain sedemikian rupa dengan memperhatikan berbagai faktor.
Hal ini tentu saja berlaku untuk aktivitas pengelolaan
keuangan perusahaan. Adanya prosedur yang dijadikan acuan dalam menjalankan
proses aktivitas pengendalian aset, kewajiban, beserta modal perusahaan tentu
akan mampu memberikan keuntungan yang sangat bernilai.
Dengan demikian maka kita akan lebih mudah mengukur
apakah sistem yang kita rencanakan dapat berjalan dengan baik atau tidak.
Bagaimana jika tidak memiliki standar ketika kita
menjalankan aktivitas pengelolaan keuangan perusahaan ?
Tentu saja proses pengelolaan akan berjalan sesuai
dengan kehendak pelaksananya. Dan suasana hati tentu akan sangat mempengaruhi
proses pelaksanaan pengelolaan keuangan tersebut.
Sebagai misal, kapan seorang kasir dapat mengeluarkan
uang dan kapan harus menahan untuk tidak mengeluarkan uang. Kapan sebuah nota
dibayar. Bagaimana proses pencairan dana operasional. Bagaimana cara melakukan
pembelian barang. Bagaimana melakukan kegiatan penagihan. Bagaimana cara
mendefinisikan sebuah bahan baku masih layak guna atau tidak.
Terima kasih
Wadiyo
089607256713 /telp/sms/wa